Masyarakat Kota Bekasi  Terima Bantuan Wakaf Masker Kain

Masyarakat Kota Bekasi Terima Bantuan Wakaf Masker Kain


Amazing Wakaf  Lawan Covid19 membagikan masker ke masyarakat Kota Bekasi yang membutuhkan. Masyarakat yang dinilai membutuhkan adalah mereka yang masih bekerja dan beraktivitas di luar rumah. Mulai dari tukang ojek, pemulung, pengayuh becak, pedagang kaki lima, dan para pekerja di sektor informal lainnya yang masih bekerja di tengah wabah virus covid.

 

Manager Departemen Program Amazing Wakaf Lawan Covid19, Bayu Kuntarto yang juga selaku Koordinator Program Amazing Save Indonesia mengatakan, pembagian masker ini dilakukan mengingat jumlah kasus Covid-19 di Bekasi jumlahnya cukup tinggi. “Gerakan ini berawal dari gerakan donasi kemanusiaan wakaf masker yang digagas oleh Amazing wakaf dan direspon positif dengan terkumpulnya wakaf masker dari masyarakat, masker ini diperuntukkan untuk masyarakat yang bekerja disektor informal mengingat jumlah kasus Covid19 di Bekasi cukup tinggi,” Bayu lebih lanjut mengatakan “Pembagian masker ini dilakukan juga untuk membangun kesadaran masyarakat untuk bersama – sama bekerja sama  menanggulangi serta mencegah penyebaran virus Covid19 di Kota Bekasi .” 

 

Amazing Wakaf selain mendistribusikan bantuan wakaf masker ditempat- tempat strategis, pembagian masker juga dilakukan melalui RW & RT dengan harapan masker tersebut dapat diberikan kepada warga dilingkungannya yang memiliki aktivitas bekerja di luar rumah. Pengurus RW & RT nantinya akan membagikan dengan cara door to door ke rumah - rumah warga sehingga menghindari kerumunan warga. 





Ayo share artikel ini melalui sosial media kamu dengan klik salah satu tombol di sebelah kanan layar. Terimakasih & Semangat Berwakaf Amazing People!

Komentar

Silakan Masukan Komentar ...

Artikel Terkait


Donasi